bekerja dengan keberkahan

bekerja dengan keberkahan
masjid AL-BARKAH Kota Bekasi

Selasa, 02 Oktober 2012

Pembukaan Gelar Karya 2012


Gelar Karya PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bekasi merupakan pelaksanaan kedua kalinya. Gelar Karya yang dilaksanakan di Balai Patriot, Kompleks Kantor Walikota, pada 13-15 September 2012 ini terbuka untuk umum.

Gelar Karya ini dibuka secara resmi oleh Asisten Pembangunan dan Kemasyarakatan (Asda 2) Setda Kota Bekasi Nandi Surjakandi, pada Kamis, 13 September 2012. Menurutnya, pelaksanaan penanggulangan kemiskinan diperlukan peningkatan kapasitas, pengembangan gagasan, motivasi yang kuat, semangat yang tinggi, inspirasi yang tiada henti dan aksi yang memiliki dampak perubahan kepada masyarakat.

“Penanggulangan ini harus dilakukan melalui tiga pilar pembangunan, yakni pemerintah, masyarakat dan swasta dengan memiliki kebersamaan dan menjalin hubungan yang baik sebagai mitra kerja,” jelasnya. Ia juga mengatakan, PNPM harus memberikan dampak terhadap perubahan kemiskinan dan mempunyai keyakinan yang kuat untuk terus berbakti dan memberikan karya nyata dalam pembangunan di wilayah masing-masing.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Kantor Pemberdayaan Masyarakat Kota Bekasi sebagai ketua panitia Husni Tarigan mengatakan, gelar karya ini mempunyai andil besar dalam memberdayakan masyarakat dengan mensosialisasikan seluruh proses dan hasil karyanya. “Berbagai bentuk pameran, aneka lomba, pemutaran film bertema Pemberdayaan Masyarakat dan hiburan untuk anak-anak, bazaar dan PNPM Mandiri Perkotaan Award turut memeriahkan gelar karya tahun ini,” jelasnya.

Pembukaan gelar karya tersebut juga dimeriahkan oleh penampilan Bumi Taekwondo Club yang ditampilkan oleh anak-anak. 
Gelar Karya menampilkan capaian kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan oleh masyarakat, produk KSM binaan, stan sponsor dan aneka lomba. Tampil pula stan Koperasi Swadaya Kota Bekasi dengan produk khas berlogo PNPM Mandiri Perkotaan. Turut hadir dalam acara, Wakil Ketua DPRD Kota Bekasi Yusuf Nasih, para kepala SKPD, camat, lurah, PJOK Kecamatan se-Kota Bekasi, Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kota Bekasi serta tamu undangan lainnya.

Kegiatan Gelar Karya dimeriahkan sekira 30 stan, yang terdiri dari 12 stan kecamatan, 4 stan PNPM MP, 2 stan kapermas, 3 stan KSM binaan BKM, 2 stan perguruan tinggi dan 7 stan sponsor.Hadir pula Tim PNPM Mandiri Perkotaan Kota Depok dan Tim PNPM Mandiri Perkotaan Kabupaten Bandung Barat. Hadirnya kedua Tim PNPM Mandiri Perkotaan tersebut, diharapkan dapat memberikan gambaran tentang pelaksanaan PNPM Mandiri Perkotaan di luar Kota Bekasi dan selanjutnya akan terbentuk jaringan/forum pelaku PNPM Mandiri Perkotaan antarkota/kabupaten. Stan KSM binaan BKM menampilkan KSM Anggrek dari Kelurahan Jatisari dan KSM An-Nur dari Kelurahan Jatiluhur dengan produk aneka kue serta KSM Bougenvil dari Kelurahan Durenjaya dengan usaha batiknya.

Khusus stan PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bekasi, dibuka penerimaan lamaran kerja untuk menjadi fasilitator PNPM Mandiri Perkotaan di 26 kota/kabupaten di Provinsi Jawa Barat. Lamaran dibuka untuk lulusan minimal D3 dari berbagai jurusan dengan usia maksimal 35 tahun. Lamaran paling lambat diserahkan pada hari ketiga pelaksanaan Gelar Karya. Di stan PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bekasi juga akan diinformasikan terkait adanya kesempatan magang bagi lulusan S2/S3 untuk melakukan pengabdian melalui kegiatan PNPM Mandiri Perkotaan dengan penempatan di seluruh Indonesia. 

Terkait kegiatan aneka lomba, pada hari pertama dilaksanakan lomba kreativitas dan poster. Hari kedua lomba mewarnai, menggambar dan baca puisi. Sementara hari ketiga dilaksanakan lomba Mars PNPM, penyerahan hadiah lomba dan penyerahan award bagi pelaku PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bekasi.

Untuk memeriahkan kegiatan Gelar Karya, panitia juga menyediakan doorprize berupa handphone, dispenser, ransel, tas, dan lain-lain. Setiap pengunjung diharapkan menuliskan pesan/kesan terhadap kegiatan Gelar Karya II. Selanjutnya lembar pengisian pesan/kesan tersebut dimasukkan ke kotak undian. Doorprize dibuka pada hari ketiga menjelang penutupan.  Dalam lomba mewarnai, menggambar dan baca puisi, panitia akan menyediakan hadiah berupa tabungan untuk Juara I. Pendaftaran ketiga lomba tersebut ditutup pada pukul 12.00 WIB di hari pertama kegiatan Gelar Karya.

Salah satu stan yang ikut dalam gelar karya ini adalah BKM Kecamatan Medan Satria, yang mengungkapkan bahwa kegiatan ini memberikan peluang untuk memasarkan dan mempromosikan produk-produk yang dihasilkan binaan BKM seperti tas, gesper dan aneka ragam kerajinan yang terbuat dari kayu. “Kami berharap pengunjung tertarik untuk membeli produk-produk yang kami sajikan ini,” ujarnya pengurus BKM.

Dengan datang mengunjungi Gelar Karya PNPM Mandiri Perkotaan Kota Bekasi maka Anda akan mengetahui tentang PNPM Mandiri Perkotaan. Anda berkunjung, maka Anda akan mengetahui kepeduliaan dan pengabdian seperti apa yang telah dilakukan masyarakat Kota Bekasi dalam rangka pembangunan melalui PNPM Mandiri Perkotaan. Anda memahami, mari bergerak bersama meraih esok untuk bekasi yang cerdas, sehat dan ikhsan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar